
Salah satu anggota CSSMoRA UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta kembali meraih prestasi di bidang kepenulisan. Nanda Ahmad Basuki, mahasiswa Prodi Ilmu Hadis angkatan 2015 berhasil menyabet juara 1 dalam perlombaan esai yang diadakan oleh UKM Penelitian dan LPM Nusa Universitas Nahdhatul Ulama ( UNU ) Yogyakarta. Dengan mengusung tema “Peran Generasi Muda Aswaja Menghadapi Revolusi Industri 4.0”, perlombaan ini dibuka sejak bulan Februri lalu dan diumumkan pemenangnya pada puncak acara, yaitu tanggal 10 Maret 2019.
Event ini diadakan dalam rangka menyambut harlah UNU DIY yang ke-2. Sebelumnya Nanda telah melewati beberapa tahap seleksi. Dan dari keseluruhan peserta, hanya 5 karya terbaik yang dipresentasikan pada tanggal 4 Maret. Adapun judul yang diangkat oleh Nanda adalah “Menghadapi Nomophobia dengan Program Wajib Mondok”. “Pengambilan judul tersebut dilatarbelakangi oleh kegelisahan saya terhadap generasi milenial yang terlalu bergantung pada hp dan banyak menghabiskan waktu untuk ngegame, nonton youtube, dan instagram. Waktu yang seharusnya dialokasikan untuk pengembangan potensi akademik dan berkarya malah habis dimakan gadget”, tutur Nanda. Ia juga memberikan motivasi agar memanfaatkan waktu dengan baik, alokasikan pada hal yang bermanfaat, dan untuk mahasiswa akhir, segera selesaikan tugas akhir.(fah)
Reaksi: |
0 komentar:
Posting Komentar